1. Apakah Noor Florist memiliki tempat produksi/toko bunga sendiri ?
Kami memiliki toko bunga/tempat produksi sendiri di beberapa tempat, namun karena keterbatasan wilayah maka kami bekerjasama dengan beberapa rekanan toko bunga lokal yang telah kami lakukan seleksi ketat terhadap hasil agar proses cepat dan kualitas bunga tetap segar. Dan jangan khawatir harga kami juga bersaing dengan toko bunga lainnya.
2. Dimana bunga dibuat ?
Kami merangkai bunga di toko kami sendiri, namun apabila di kota yang anda tuju kami tidak memiliki toko bunga sendiri atau toko kami penuh atau lokasi terlalu jauh maka kami akan mencarikan lokasi toko rekanan kami yang terdekat untuk merangkai bunga pesanan anda tanpa memberitahukan kepada anda dan kami memastikan proses cepat dan terjaga kesegaran bunga.
3. Berapa Lama waktu pengiriman bunga ?
Estimasi pengiriman bunga 3-6 jam setelah kami menerima pembayaran dari anda. Namun akan membutuhkan beberapa waktu lebih lama jika tempat/lokasi yang dituju didaerah yang jauh dari kota/terpencil.
4. Dapatkah saya meminta penempatan bunga pada bagian tertentu di gedung/mall ?
Anda dapat melakukan request penempatan bunga, namun jika terkendala protokoler maka penempatan mengikuti alur/arahan pemilik gedung, kantor, mall yang bersangkutan.
5. Bagaimana jika bunga tersebut rusak ?
Setiap peletakan pada saat penerimaan, kami akan mendokumentasikan berupa foto, jika terjadi kerusakan setelah bunga tiba di lokasi, maka bukan menjadi tanggungjawab kami. Hal ini juga termasuk jika setelah bunga tiba di lokasi pelanggan ingin melakukan perubahan maka akan dikenakan biaya sesuai kesepakatan kemudian
6. Bagaimana pelanggan bisa mengetahui bahwa karangan bunga sesuai dengan yang dipesan ?
Noor Florist akan mengirimkan foto hasil pembuatan bunga melalui whatsapp / email kepada pemesan sebelum karangan bunga dikirim, jika dalam 10 menit tidak ada respon konfirmasi dari pemesan, maka kami menganggap pesanan bunga telah sesuai dan bunga tersebut akan dikirim oleh kurir kami. Apabila terjadi kesalahan hasil karangan bunga maka bukan menjadi tanggungjawab kami.
7. Bagaimana jika pemesan ingin membuat karangan bunga secara custom atau sesuai keinginan pemesan ?
Anda diperkenankan untuk memesan karangan bunga sesuai dengan keinginan anda, namun kami akan membuat karangan bunga semirip mungkin dengan contoh model yang anda berikan. Namun kami tidak menjamin 100% persis dengan contoh model, karena pembuatan karangan bunga merupakan hand made.
8. Bagaimana jika pesanan bunga tidak dikirimkan ?
Kami menjamin pesanan anda akan kami kirimkan, jika bunga tidak terkirim maka kami akan mengembalikan dana anda maksimal sesuai harga yang anda bayarkan kepada kami sebagai bentuk tanggungjawab kami tanpa kompensasi apapun dan kami anggap masalah telah selesai tanpa penggantian apapun baik materiil dan/atau immateriil. Kecuali dalam kondisi telah terkirim dan terdapat kendala pada saat proses pengiriman maka hanya mengakibatkan keterlambatan saja.
9. Lalu bagaimana konsekuensi mengenai keterlambatan pengiriman ?
Apabila terdapat komplain karena terjadinya keterlambatan lebih dari 3 jam dari waktu pengiriman yang telah disepakati, maka pihak kami akan mengembalikan dana sebesar 10% dari total harga bunga yang telah anda bayarkan kepada kami. kebijakan ini tidak berlaku jika dalam keterlambatan dikarenakan faktor kerusakan kendaraan atau kecelakaan pada saat pengiriman.
10. Bagaimana jika setelah pembayaran pesanan, pelanggan ingin melakukan pembatalan ?
Kami akan mengembalikan dana 100% kepada pelanggan yang melakukan pembatalan selama bahan baku pembuatan bunga belum disiapkan atau bunga belum dibuat.
Ketentuan Tambahan :
Kami baru akan memproses pesanan atau membuatkan bunga setelah mengecek pembayaran masuk ke rekening kami. Jika pembayaran dilakukan setelah pukul 20:00 WIB maka pesanan baru akan kami mulai produksi pada keesokan harinya pukul 07:00 WIB. Toko bagian produksi kami buka 24 jam, namun administrasi pembayaran mengikuti mutasi bank.